Ditugaskan Maju Jadi Gubernur, Melki Laka Lena Pamit dengan Warga Solor

Melki Laka Lena di Solor
Melki Laka Lena (tengah baju kuning dengan selendang) di antara para tokoh adat, tokoh masyarakat dan kepala desa saat peletakan batu pertama pembangunan RS Pratama Solor, Rabu (31/7/2024)

LARANTUKA kabarntt.id—Emanuel Melkiades Laka Lena, Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, mendapat tugas baru dari Partai Golkar untuk maju merebut kursi Gubernur NTT.

Meski kembali terpilih untuk kedua kalinya ke DPR RI pada pemilihan legislatif 2024 lalu,  Melki rela dan  siap mengemban amanah partai itu. Apalagi Partai Gerindra, partai besutan presiden terpilih Prabowo Subianto, juga tegas menyatakan dukungan kepada Melki Laka Lena.

Bacaan Lainnya

“Meski saya terpilih kembali di Dapil NTT II yang meliputi Timor, Sumba, Sabu dan Rote Ndao, tetapi setelah pileg saya mendapat tugas baru dari Pak Airlangga Hartarto dan Pak Prabowo Subianto untuk maju dalam Pemilihan Gubernur NTT nanti,” kata Melki Laka Lena ketika berbicara usai peletakan batu pertama Pembangunan Rumah Sakit Pratama Solor di Desa Lewohedo, Kecamatan Solor Timur, Kabupaten Flores Timur, Rabu (31/7/2024).

Melki menerima  kepercayaan itu dengan penuh tanggung jawab. Karena itu dia siap mundur dari anggota DPR RI. “Yang pasti di 1 Oktober 2024 nanti, walaupun terpilih saya tidak dilantik karena akan mempersiapkan diri untuk maju menjadi calon Gubernur NTT,” tegas Ketua DPD I Golkar NTT itu.

Pos terkait