KUPANG kabarntt.id—Keluahan Penkase, Kecamatan Alak, Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) menjadi titik lokasi penanaman 1 juta pohon secara serentak di seluruh Indonesia. Penanaman anakan pohon ini dipimpin Menteri Kehutanan RI, Raja Juli Antoni, Selasa (1412025).
Ada 127 titik penanaman di 37 provinsi di Indonesia. Kegiatan Penanaman Pohon Serentak Seluruh Indonesia ini bertujuan memulihkan lahan kritis dan mendukung program ketahanan pangan, energi dan air. Juga merupakan upaya mengurangi potensi bencana hidrometeorologi dan menumbuhkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya menjaga kelestarian Kupang.
Adapun bibit yang ditanam sejumlah 1 juta pohon yakni kadimbil, cendana, aren, sukun, gaharu, alpukat, mangga, jambu, asam, bambu dan lain-lain sesuai potensi di lokasi masing-masing.
Turut hadir dalam penanaman pohon tersebut di antaranya Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi, Profesor Stella Christie, anggota DPR RI Ahmad Johan, Pj. Gubernur NTT Dr. Andriko Noto Susanto, S.P, M.P, Pj. Walikota Kupang Linus Lusi, dan juga para Kepala Daerah se-Indonesia yang hadir secara virtual di lokasi penanaman masing-masing.