Pemkab Kupang Sangat Maksimal Bantu  Korban Seroja

kupang bpbd

OELAMASI kabarntt.id— Kepala BPBD (Badan Penanggulangan Bencana  Daerah)  Kabupaten Kupang, Semy Tinenti, menyatakan Pemerintah Kabupaten Kupang telah melakukan  berbagai upaya  untuk  membantu para korban terdampak badai seroja.

Dalam penjelasan yang  di ruang kerjanya, Selasa  (2/4/2024), Semy mengatakan sejak Maret 2023 dan selanjutnya pemerintah telah  mengirimkan usulan data penyintas ke BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana Nasional) guna mendapatkan bantuan, khusus bagi masyarakat yang belum mendapatkan bantuan melalui usulan pemanfaatan/ optimalisasi sisa dana yang tidak digunakan.

Bacaan Lainnya

Semy mengatakan,  Pemkab Kupang sukses membangun koordinasi dengan pemerintah pusat. Buktinya, ada bantuan pemerintah  pusat sebesar Rp 229.090.000.000 kepada 11.036 warga masyarakat yang terdampak bencana seroja di Kabupaten Kupang.

“Pemberian bantuan seroja ini adalah yang terbesar di NTT sebagai bentuk perhatian pemerintah pusat melalui BNPB, merespon hasil pendataan dan usulan  Pemerintah Kabupaten Kupang terhadap masyarakatnya yang terkena bencana seroja,“ kata Semy.

Pos terkait